PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI DAN DAFTAR ULANG PPDB JATENG
SMA NEGERI 1 WONOTUNGGAL
Th. 2021-2022
Selamat datang Calon Peserta Didik Baru SMAN 1 WONOTUNGGAL tahun pelajaran 2021/2022. Kami mengucapkan selamat kepada calon peserta didik baru SMA Negeri 1 WONOTUNGGAL tahun pelajaran 2021-2022 yang telah lulus dalam seleksi PPDB Online Jateng. Berdasarkan pengumuman resmi dari situs https://ppdb.jatengprov.go.id/ dan Surat Keputusan Kepala SMA Negeri 1 WONOTUNGGAL Nomor 422.1/ 265 / 2021 tentang Hasil Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2021/2022 menyatakan bahwa 216 Calon Peserta Didik Baru dinyatakan diterima menjadi peserta didik SMA Negeri 1 WONOTUNGGAL tahun pelajaran 2021/2022. Calon Peserta Didik dapat melihat hasil seleksi pada tautan berikut ini (link di bawah). Peserta didik yang dinyatakan lulus seleksi wajib melakukan daftar ulang dengan menunjukkan bukti fisik syarat-syarat pendaftaran pada jadwal yang sudah ditentukan.
Daftar ulang akan dilaksanakan di SMA Negeri 1 WONOTUNGGAL dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus Covid-19. Apabila dalam rentang waktu yang telah ditentukan calon peserta didik baru tidak melakukan daftar ulang dan menunjukkan bukti fisik pendaftran maka dinyatakan gugur sebagai peserta didik baru SMA Negeri 1 WONOTUNGGAL. Jadi, jangan lupa untuk melakukan daftar ulang dan menyiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan saat daftar ulang.
Daftar link Download : (klik Download)
- Pengumuman Hasil Akhir yang LULUS Seleksi PPDB 2021 : DOWNLOAD
- Dokumen Syarat dan Jadwal Daftar Ulang Calon Peserta Didik Baru SMAN 1 WONOTUNGGAL Tahun 2021-2022 : DOWNLOAD
- Surat Pernyataan Daftar Ulang SMAN 1 WONOTUNGGAL th. 2021-2022 : DOWNLOAD
- Pembagian Kelas X tahun 2021/2022 : DOWNLOAD
- Surat Pernyataan Orang Tua : DOWNLOAD
- Surat Pernyataan Peserta Didik : DOWNLOAD